Selasa, 23 September 2014

RecentFilesView - Software Untuk Melihat File Terakhir Yang Tersimpan

http://i1-win.softpedia-static.com/screenshots/RecentFilesView_1.png
RecentFilesView - Software Untuk Melihat File Terakhir Yang Tersimpan - Tiap kali Anda membuka sebuah file dari Windows Explorer ataupun melalui sebuah standar open/save dialog box pada aplikasi tertentu, nama file tersebut tersimpan dalam sistem operasi. Bagi beberapa pengguna, daftar file tersebut dapat memudahkan akses/pembacaan file untuk kesekian kalinya. Pada Windows, biasanya ditampilkan dalam start Menu-Documents. 

Daftar file tersebut selain mem berikan kemudahan, namun dapat juga merugikan user karena privasi user dalam pembacaan file terakhir mudah diketahui, terutama yang berbagi pakai dengan user lainnya sehingga perlu dilakukan penghapusan. Beberapa nama-nama file tersebut tersimpan dalam sebuah folder “Recent”, dan ada juga yang tersimpan dalam registry. Salah satu utilitas yang dapat menampilkan daftar semua file terakhir yang dibaca/dibuka, dan memampukan Anda untuk menghapus nama file dalam daftar tersebut yang tidak diinginkan adalah RecentFilesView. 

Anda pun dapat juga menyimpan daftar file tersebut kedalam bentuk file teks/html ataupun xml. Aplikasi ini memampukan untuk membuka file secara langsung melalui daftar tersebut secara mudah, yaitu hanya men-double klik salah satu nama file.

Artikel Terkait



Tidak ada komentar:

Posting Komentar