Jumat, 06 Juli 2012

Mareew Free Eraser, Software Untuk Memusnahkan Data Dengan Tuntas

http://mareew.com/free_eraser/mfe_scr.jpg
Penyimpanan data dalam bentuk kertas masih dapat dengan mudah dimusnahkan, namun menyita ruang dalam penyimpanan arsip sehingga beberapa disimpan dalam harddisk misalnya. Penyimpanan data dalam media penyimpanan atau pun removable media tidak terlepas dari kelemahan, dimana data yang tersimpan apabila tidak lagi diperlukan sulit dimusnahkan, tidak semudah pada pemusnahan dokumen kertas.
 
Keamanan dan kerahasiaan dari data tersebut pun terancam. Beberapa dari Anda kemungkinan tidak menyadari ataupun terpikir, kalau datanya yang telah terhapus dengan menggunakan fasilitas umum, yaitu menekan tombol delete, lalu dianggap selesai. Namun berujung pada kekhawatiran, setelah mengetahui datanya dapat dikembalikan seperti semula dengan berbagai bantuan software.

Pemusnahan data yang tersimpan dalam media penyimpanan elektronik sulit dilakukan jika hanya mengandalkan penghapusan normal, karena data tersebut dapat dikembalikan atau dipulihkan kembali, bahkan sekalipun harddisk telah terformat.

Salah satu utilitas yang dapat digunakan untuk membantu Anda memusnahkan data secara tuntas dengan melakukan overwrite data tanpa adanya kesempatan untuk merecovernya kembali adalah Mareew Free Eraser. Sistem operasi yang didukung oleh Mareew Free Eraser cukup banyak, beberapa diantaranya adalah Windows 95,98, ME, NT, 2000,XP, Windows 2003 Server, dan Windows Vista. File system yang didukung oleh Mareew Free Eraser pun beragam, diantaranya ntfs, ntfs 4, ntfs 5, fat12, fat16, fat32, dan vfat. (tabloid pc mild)

Download  Mareew Free Eraser

Artikel Terkait



Tidak ada komentar:

Posting Komentar