Sabtu, 07 Juli 2012

4 Festival Musim Panas Tahun Ini

https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEiMLOZ2QDysrXisQ3mDjnNrNSLp-xMqnP_MU1uRNQ3Cz13eoSyXfna9tt8h3L_LfjPOjsaUbP14pnAI2BJ0EhA8t5T3B062uVdfLiXMmcFnxBbOq4JYjqMouYKJrlPptC0-77FLRgkECKw/s1600/summer.gif
4 Festival Musim Panas Tahun Ini - Liburan musim panas sudah dimulai. Beberapa negara menyiapkan beragam festival seru yang akan memeriahkan liburan wisatawannya. Berikut adalah 4 festival seru yang wajib Anda lihat selama musim panas ini.

Tidak hanya menyajikan beragam promo liburan, beberapa negara di dunia antara lain Thailand, Austria, dan Amerika Serikat siap menghadirkan festival musim panas. serangkaian acara ini pun dikemas seunik mungkin agar memukau wisatawan.

Berikut 4 festival musim panas tahun 2012 yang gratisan69 lansir dari situs All Womens Talk :
 

1. Full Moon Party, Thailand
http://images.detik.com/content/2012/07/06/1382/184248_festfullmoon.jpg
Setiap bulan purnama, di Pulau Koh Pha Ngan, Thailand diadakan Full Moon Party. Saat terang bulan, wisatawan akan diajak berpesta, menikmati suasana malam penuh dengan suka cita. Seorang DJ ternama siap mengalunkan berbagai musik yang berdentum sepanjang malam.

Body painting, tongkat bercahaya, dan pertujukan api, menambah kerlap-kerlip malam dalam Full Moon Party. Setiap peserta bisa menikmati koktail yang bersanding dengan seafoood segar. Setiap tahunnya, festival musim panas di Thailand ini menjadi yang paling ditunggu-tunggu oleh wisatawan atau penduduk sekitar.

2. Spice Mas, Grenada
http://images.detik.com/content/2012/07/06/1382/184309_festspicemas.jpg
Sepertinya, negara-negara di daerah Karibia tahu bagaimana caranya merayakan pesta dan festival musim panas. Setiap akhir pekan kedua bulan Agustus, Negara Kepulauan Grenada menyiapkan kejutan untuk wisatawannya. Spice Mas, sebuah festival pesta rakyat siap menemani liburan Anda di negara kepulauan ini.

Parade para penari dengan kostum-kostum cantik lengkap dengan musiknya mengisi festival dua mingguan ini. Warna-warni baju dan bulu-bulu dari berbagai kostum pengisi acara terlihat menghiasi sepanjang parade ini. Tidak hanya di situ, beragam kontes, seperti kontes kecantikan dan kostum juga masuk dalam rangkaian Festival Spice Mas. 

3. Elvis Week, Amerika Serikat
http://images.detik.com/content/2012/07/06/1382/184330_festelvisweek.jpg
Pamor seorang Raja Rock and Roll, Elvis Presley memang tak akan pernah lekang oleh zaman. Sebagai bentuk penghargaannya di Tennessee, Amerika Serikat, setiap pertengahan bulan Agustus selalu mengadakan Elvis Week. Pada minggu tersebut, wisatawan khususnya para penggemar Elvis berbondong-bondong datang ke Kota Tennessee saat malam hari sambil membawa lilin. Selama malam itu, mereka akan mengadakan konser yang diisi oleh sekitar 10.000 orang bergaya ala Elvis. Sepanjang malam mereka bernyanyi dan menyaksikan film tentang Sang Raja Rock and Roll.

4. Notting Hill Carnival, Inggris
http://images.detik.com/content/2012/07/06/1382/184354_festnottinghill.jpg
Saat Notting Hill Carnival mulai, seluruh jalanan Kota London, Inggris akan dipenuhi oleh para penari, pemusik yang membawa gendang, dan pengisi acara lainnya. Mereka pun mengenakan kostum unik terbuat dari rumbai-rumbai yang berwarna-warni, lengkap dengan hiasan kepalanya.

Wisatawan yang bertandang ke London pada akhir bulan Agustus bisa melihat langsung festival ini. Suara gaduh penuh keceriaan akan mengisi setiap ruang kota. Tabuhan-tabuhan gendang yang dibawa penari pun menambah semarak keadaan saat Notting Hill Carnival berlangsung.
 
 

Artikel Terkait



Tidak ada komentar:

Posting Komentar