Selasa, 05 April 2011

Memanfaatkan Command Line Tools Untuk Berbagai Kebutuhan

http://www.bestfreeware.com/screenshots/s/swiss-file-knife-72046-0.jpg
Command line hingga saat ini masih terus dipergunakan, meskipun telah ada grafhic user interface ( GUI ). Alasan yang menjadikannya lebih disenangi penggunaannya adalah memiliki respons dan kinerja proses yang cepat. Biasanya, command line masih banyak digunakan bagi pengguna yang termasuk advanced dimana user dalam kategori ini lebih mementingkan dan waktu respons atau proses yang diinginkan. Salah satu bentuk dari command line tools adalah Swiss File Knife.
Aplikasi ini merupakan sebuah koleksi dari beberapa command line bermanfaat. Termasuk di dalam command tersebut, antara lain file tree processor, binary grep, tree size list, instant ftp server, line filter, text replace, dupfind, join files, md5 lists, run command on all files, extract strings, detab, patch, tail hexdump. Beberapa diantaranya memampukan Anda untuk menemukan dan mengekstrak teks pada file-file binary, menampilkan directory tree sizes, memfilter dan me-replace teks, menjalankan ftp server, menemukan file terduplikasi, dan lain sebagainya.

Sebagai contoh, misalnya Anda ingin melakukan transfer file dari salah satu PC lainnya dengan mengetikkan command “sfk ftpserver”. Anda akan mendapati ftp server telah berjalan dalam hitungan detik. Cukup mudah dan cepat bukan?( tabloid pc mild )


Artikel Terkait



Tidak ada komentar:

Posting Komentar