Sabtu, 23 April 2011

NIGHT TO REMEMBER

NTR adalah band asal Jember yang dibentuk pada tanggal 11 Maret 2007. Berbagai nama sudah pernah mereka gunakan, tapi tidak ada yang cocok. "Sampai akhirnya pada malam kita lagi latihan di basecamp terdengar suara gaib yang memanggil-manggil kita. Kejadian itu justru mengilhami kita untuk menjadikan sebuah nama band Night To Remember, malam yang akan selalu diingat," cerita Dema sang vokalis.
Band yang digawangi oleh Dema, Arbillsan (gitar), Kandar (gitar), Waski (bass), dan Kiki (drum) ini merupakan sekumpulan anak muda yang memiliki selera musik yang sama. Dengan mengusung warna musik power pop, NTR menggabungkan unsur keras dan lembut dalam setiap lagunya. Sorry, Dirinya Bersamaku merupakan single pertama mereka yang ada di album perdana mereka yang berjudul sama dengan singlenya.
Selain aliran musik yang menjadi ciri khas, NTR juga memiliki ciri khas dalam setiap aksi panggungnya. Celana pendek, NTR akan selalu menggunakan celana pendek dalam aksi panggungnya. Seolah ingin menegaskan sisi ke-anak mudaan mereka. "Kita memang anak muda jadi suka dengan konsep celana pendek ini," ungkap Dema di kantor E-Motion beberapa waktu lalu. (kapanlagi)

Beberapa List Lagu Night To Remember :

Artikel Terkait



Tidak ada komentar:

Posting Komentar