Minggu, 22 April 2012

6 Tips Agar Anak Lancar Hadapi Ujian Nasional

http://image2.tempointeraktif.com/?id=116279&width=475
Ujian nasional tingkat SMP akan berlangsung sebentar lagi. Para siswa harus dalam keadaan fit untuk bisa menaklukkan soal-soal ujian. Tentunya perlu persiapan untuk mengoptimalkan kondisi tubuh selama ujian berlangsung. Berikut ini tipnya.

1. Sehari sebelum ujian, bebaskan anak dari stres. Refreshing.

2. Latihan menjawab soal sudah dilakukan sejak jauh-jauh hari. Anak dipersiapkan tak hanya menjawab soal, namun juga latihan agar terbiasa dengan para pengawas, bahkan terbiasa dengan posisi duduknya.

3. Istirahat merupakan kunci penting menjelang ujian. Sebisa mungkin anak mendapat istirahat cukup.

4. Jangan lupa perlengkapan anak, seperti baju seragam, celana, alat tulis, dan kartu ujian, sudah dipersiapkan sejak malam, sehingga tidak jadi beban pada pagi harinya.

5. Pada hari ujian, usahakan anak bangun lebih pagi. Kalau punya waktu panjang pada pagi hari, anak jadi tak terburu-buru. Bangun lebih pagi membuat anak mempunyai mental menghadapi ujian.

6. Terakhir, jangan lupa sarapan supaya anak punya energi yang cukup selama ujian.


Artikel Terkait



Tidak ada komentar:

Posting Komentar