Rabu, 06 Juni 2012

Prediksi Deltras vs Persiram (7 Juni 2012)

Prediksi Pertandingan Liga Indonesia, Prediksi Skor DELTRAS Sidoarjo vs PERSIRAM Raja Ampat, ISL, Siaran langsung di ANTV pada tanggal 7 Juni 2012, pukul 15.30 WIB. Duel seru akan tersaji dilanjutan Liga Super hari ini saat Dua tim papan bawah Deltras akan menjamu Persiram, akan saling bunuh untuk mengamankan posisi mereka dari zona degradasi.
 
Laga ini merupakan kunci penting bagi Deltras yang membutuhkan poin penuh untuk mendongkrak posisi mereka ke papan tengah. Namun ambisi ini dipastikan tidak akan mudah diperoleh, sebab Deltras kehilangan dua pemain utama mereka pada laga nanti. Srecko Mitrovic dan M Fachrudin dipastikan absen karena masih cedera.

Pelatih Deltras, Blitz Tarigan menyiapakan Indra Setiawan dan Bahrudin untuk menggantika posisi Mitrovic dan Fachrudin untuk mendampingi Budi Sudarsono dan Qischil Gandrum di lini depan.

Walau pilihan ini cenderung spekulatif, namun Blitz paling tidak sudah berani membuat terobosan. “Meraih poin bukan lagi pilihan, namun sudah jadi kewajiban. Setiap pemain perlu diberi kesempatan mempertontonkan kemampuan dan loyalitasnya, sekali pun itu pemain muda atau pasukan yang selama ini belum diberi kepercayaan penuh,” tegas mantan manajer futsal timnas Indonesia tersebut.

Dari kubu Persiram Raja Ampat, meski posisi mereka sedikit di bawah Deltras, namun Persiram optimis bisa mencuri poin di Gelora Sidoarjo. Hal ini diyakini oleh pelatih baru mereka, Jaya Hartono yang menggantikan posisi Bambang Nurdiansyah.

“Kami optimistis bisa meraih poin penuh dalam pertandingan ini. Namun demikian, kami juga mengakui kalau Deltras memiliki materi pemain yang cukup bagus dibandingkan dengan Persiram,” ungkap Jaya Hartono.

Persiram kemungkinan tidak akan diperkuat oleh dua legion asing mereka yakni Jean Paul Casimir dan Anderson Da Silva yang mengalami cedera kaki. Selain itu, Okto Maniani juga masih belum bisa memperkuat Persiram karena masih bergabung di timnas.

Posisi Persiram saat ini masih berada di dasar klasmen. Wakil Papua ini juga baru saja mengalami perjalanan buruk, usai dihantam Persiba Balikpapan 5-1 di lawatan terakhirnya, di Stadion Persiba Kompleks Pertamina Parikesit (4/6).

Head to head Deltras Sidoarjo vs Persiram Raja Ampat:
04 Feb 2012 (ISL) Persiram 3 -  1Deltras FC
26 Nov 2008 (PPI) Persiram 0 – 0 Deltras FC
18 Nov 2008 (PPI) Deltras FC 0 – 0 Persiram

Lima pertandingan terakhir Deltras Sidoarjo:
03 Jun 2012 (ISL) Deltras FC 0 – 1 Persidafon
31 Mei 2012 (ISL) Persela 1 – 1 Deltras FC
26 Mei 2012 (ISL) Deltras FC 1 – 2 Persiwa Wamena
23 Mei 2012 (ISL) Deltras FC 1 – 1 Persipura
19 Mei 2012 (ISL) Deltras FC 1 – 3 Persisam Samarinda

Lima pertandingan terakhir Persiram Raja Ampat:
04 Jun 2012 (ISL) Persiba Balikpapan 5 – Persiram
30 Mei 2012 (ISL) Persiram 3 – 0 PSMS Medan
17 Mei 2012 (ISL) Persiram 1 – 2 Sriwijaya FC
08 Mei 2012 (ISL) Persidafon 6 – 0 Persiram
30 Apr 2012 (ISL) Gresik United 1 – 0 Persiram

Prediksi susunan pemain Deltras Sidoarjo vs Persiram Raja Ampat:
Deltras Sidoarjo:  58-Herman, 4-Dodok Anang Zuanto, 45-Waluyo, 20-Mijo Dadic, 22-Supandi, 17-Indra Setiawan, Sugiarto, 6-Lancine Kone, 15-Khoirul Mashuda, 13-Budi Sudarsono, 44-Koko Lomell.
Persiram Raja Ampat: 16-Wempi Onure, 8-Kubai Quain, 22-Saanun Alqadri, 3-Steven Hendambo, 88-Cristian David Uron, 14-Asmar, 89-Nasution Karubaba, 32-Sakai, 7-Victor wai, 99-You, 5-JP Boumsong.
Prosentase kemenangan: 55 : 45

Prediksi skor pertandingan Deltras Sidoarjo vs Persiram Raja Ampat : Deltras Sidoarjo kemungkinan akan memenangkan pertandingan melawan Persiram Raja Ampat dengan skor … Deltras Sidoarjo 2 – 1 Persiram Raja Ampat.


Artikel Terkait



Tidak ada komentar:

Posting Komentar