Minggu, 23 September 2012

The Brute Force Uninstaller, Software Untuk Menguninstall Software Yang Tidak Diinginkan

http://i1-win.softpedia-static.com/screenshots/Brute-Force-Uninstaller_1.png
The Brute Force Uninstaller, Software Untuk Menguninstall Software Yang Tidak Diinginkan - Diantara Anda, pasti pernah mengalami kesulitan dalam menghilangkan software yang telah terinstal. Menghilangkan software dengan tidak semestinya, misalnya menghapus folder dimana software terinstal ataupun menghapusnya melalui registry editor, dapat menyebabkan sistem operasi Anda tidak stabil lagi.


Yang disarankan dalam menguninstall software adalah melalui control panel add/remove program yang tersedia pada sistem. Namun kadangkala, ada beberapa software yang mungkin telah rusak akibat salah melakukan remove program ataupun proses remove program yang terhenti di tengah-tengah sehingga menyisakan file tertentu, yang mengakibatkan software tidak dapat di-uninstall ataupun di-repair.

Untuk mengatasi hal tersebut, Anda dapat menggunakan software The Brute Force Uninstaller (BFU). Sesuai dengan namanya, software ini memaksa sistem untuk me-remove software yang tidak diinginkan dari sistem. Software ini secara basically merupakan scripting engine yang dapat menjalankan perintah yang berasal dari sebuah file, lebih menyerupai sebuah file batch. Daftar perintah-perintah yang terdapat didalamnya sangat lengkap dan cukup powerful, dan script-script tersebut mudah disusun. (tabloid pc mild)

Artikel Terkait



Tidak ada komentar:

Posting Komentar