Lansweeper,
Software Untuk Memonitor Jaringan Internet
- Seiring dengan kemajuan sebuah organisasi, baik itu merupakan perusahaan ataupun
bentuk badan organisasi lainnya, umumnya semakin meningkat pula jumlah penggunaan aset, software, ataupun hardware.
Seiring dengan peningkatan tersebut, timbul
pula masalah lain, salah satunya adalah sulitnya mendata secara keseluruhan
ataupun memantaunya. Adakah solusi atas masalah tersebut? Kemungkinan Anda
merupakan salah satu orang yang mengalami hal tersebut. Untuk mengatasinya,
Anda dapat meng gunakan software
solution yang cukup dapat diandalkan, yaitu Lansweeper, yang dapat mendata
keseluruhan aset, software, dan hardware secara lengkap pada jaringan Windows
tentunya.
Informasi yang diperoleh dari Lansweeper
cukup banyak, beberapa diantaranya adalah informasi hardware, software yang
terinstal, running service, share, informasi drive, informasi logon, user, group
site, dan lain sebagainya. Anda tidak perlu menginstal pada tiap client workstation.
Semua scanning dilakukan melalui penggunaan WMI, fileshare, dan remote registry access.
Gunakan webconsole ataupun custom
queries untuk mendapatkan informasi yang Anda butuhkan. Temukan juga running
proses yang mencurigakan, spyware, browser hijacks, dan berbagai hal lainnya dalam
organisasi Anda. Telah banyak universitas, sekolah dan perusahaan yang
menggunakan Lansweeper. Jumlah client workstation yang dicari, informasi
lengkapnya tidak dibatasi oleh Lansweeper. (tabloid pc mild)
Download Lansweeper
Anda sedang membaca artikel tentang Lansweeper, Software Untuk Memonitor Jaringan Internet dan Anda bisa menemukan artikel Lansweeper, Software Untuk Memonitor Jaringan Internet ini dengan url https://gratisan69.blogspot.com/2012/09/lansweeper-software-untuk-memonitor.html. Anda boleh menyebarluaskan atau mengcopy artikel Lansweeper, Software Untuk Memonitor Jaringan Internet ini jika memang bermanfaat bagi Anda atau teman-teman Anda, namun jangan lupa untuk mencantumkan link sumbernya.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar