1. Nicotine Nasal Spray
Deskripsi:
Nicotine nasal spray adalah pencegah merokok. Nicotine nasal spray digunakan untuk menghilangkan gejala ketagihan pada orang yang mencoba untuk berhenti merokok. Nicotine nasal spray ini harus digunakan sebagai bagian dari program penghentian merokok yang komprehensif.
Indikasi:
Membantu untuk berhenti merokok.
Daya obat yang tersedia:
500 mcg/spray
Dosis:
1. 1 semprotan (spray) ke dalam masing-masing lubang
hidung seperti yang diperlukan.
2. Dosis maksimum: 2 semprotan/jam atau 64 semprotan/hari
3. Durasi maksimum: 3 bulan
Efek Samping:
Iritasi hidung, rhinitis, iritasi tenggorokan, mata berair, batuk.
Instruksi Khusus:
1. Berhenti merokok secara total sebelum memulai terapi.
2. Berikan ke dalam hidung melalui metered dose spray pump.
Miringkan kepala sedikit ke belakang. Jangan mengendus, menelan atau
menghirup melalui hidung selama pengaturan,
karena akan menyebabkan iritasi.
2. Nicotine Inhaler
Deskripsi:
Nicotine Inhaler adalah pencegah merokok. Nicotine Inhaler bekerja dengan menyediakan nikotin dengan kadar rendah, yang membuat berhenti merokok dengan mengurangi tanda-tanda fisik dari gejala-gejala ketagihan.
Indikasi:
Membantu untuk berhenti merokok.
Daya obat yang tersedia:
10 mg/cartridge (isi)
Dosis:
1. Dosis yang biasa:
6-12 isi/hari selama 12 minggu, kemudian kurangi secara bertahap
selama 4-12 minggu.
2. Durasi maksimum: 6 bulan
Efek Samping:
Iritasi lokal pada mulut dan tenggorokan, batuk, rhinitis, ketidaknyamanan perut, tersedak.
Instruksi Khusus:
1. Berhenti merokok secara total sebelum memulai terapi.
2. Gunakan inhaler seperti menggunakan rokok, ambil 4 isapan/menit. Gunakan selama 20 menit setiap kali muncul keinginan merokok. Inhaler akan habis sekitar 4 sesi penggunaan. Satu cartridge (isi) bisa menggantikan 4 rokok.
3. Nicotine Lozenge
Deskripsi:
Nicotine Lozenge adalah pencegah merokok. Nicotine Lozenge bekerja dengan menyediakan nikotin dengan kadar rendah, yang membuat berhenti merokok dengan mengurangi tanda-tanda fisik dari gejala-gejala ketagihan.
Indikasi:
Membantu untuk berhenti merokok.
Daya obat yang tersedia:
1 mg/loz
Dosis:
1. 1 loz setiap 1-2 jam
2. Dosis yang biasa: 8-12 loz/hari
3. Kurangi dosis secara bertahap setelah 3 bulan dan hentikan penggunaan ketika hanya 1-2 loz/hari digunakan
4. Dosis maksimum: 25 loz/hari
5. Durasi maksimum: 6 bulan
Efek Samping:
Iritasi lokal pada mulut dan tenggorokan, batuk, rhinitis, ketidaknyamanan perut, tersedak.
Instruksi Khusus:
1. Berhenti merokok secara total sebelum memulai terapi.
2. Harus dihisap dengan lambat sampai rasanya semakin kuat. Diamkan loz antara dinding pipi dan gusi. Ketika rasanya menghilang, ulangi proses hingga lozenge selesai (sekitar 30 menit).
4. Nicotine Gum
Deskripsi:
Nicotine gum adalah pencegah merokok. Nicotine gum bekerja dengan menyediakan nikotin dengan kadar rendah, yang membuat berhenti merokok dengan mengurangi tanda-tanda fisik dari gejala-gejala ketagihan.
Indikasi:
Membantu untuk berhenti merokok.
Daya obat yang tersedia:
2 mg/permen karet, 4 mg/permen karet
Dosis:
1. 6-12 permen karet/hari selama 3 bulan, sebelum penurunan bertahap
2. ≤20 rokok/hari: 2 mg permen karet (Dosis maksimum: 24-25 permen karet/hari)
3. >20 rokok/hari: 4 mg permen karet (Dosis maksimum: 15 permen karet/hari, Durasi maksimum: 12 bulan)
Efek Samping:
Rasa sakit di mulut, tersedak, dyspepsia, dan sakit tenggorokan.
Instruksi Khusus:
1. Berhenti merokok secara total sebelum memulai terapi.
2. Permen karet harus dikunyah dengan lambat hingga rasanya menjadi kuat kemudian letakkan antara dinding pipi dan gusi untuk memfasilitasi penyerapan nicotin melalui oral mucosa.
Permen karet harus dikunyah dengan lambat dan sebentar-sebentar selama 30 menit ketika keinginan merokok terjadi.
Anda sedang membaca artikel tentang Beberapa Obat Untuk Berhenti Merokok dan Anda bisa menemukan artikel Beberapa Obat Untuk Berhenti Merokok ini dengan url http://gratisan69.blogspot.com/2011/05/beberapa-obat-untuk-berhenti-merokok.html. Anda boleh menyebarluaskan atau mengcopy artikel Beberapa Obat Untuk Berhenti Merokok ini jika memang bermanfaat bagi Anda atau teman-teman Anda, namun jangan lupa untuk mencantumkan link sumbernya.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar